Top reviews

Cara Mudah Unlock Bootloader Redmi Note 3 Pro Tanpa SMS


Lagi nyari Tutorial Unlock Bootloader Redmi Note 3 Pro (Kenzo) unofficial atau Tanpa perlu menunggu sms verifikasi dari Xiaomi? Kamu berada di tempat yang tepat.

Xiaomi Redmi Note 3 Pro merupakan HP Xiaomi yang sangat populer didunia, begitupun di Indonesia. Namun sayangnya, semenjak tahun 2016 Xiaomi menghadirkan Fitur Lock Bootloader sehingga pengguna Xiaomi menjadi kewalahan ketika ingin me root dan Pasang TWRP, Instal Custom ROM, dll.

Untuk bisa Mengoprek Redmi Note 3 Pro, kamu harus sudah Unlock Bootloader dulu. Proses UBL itu perlu kesabaran karena kita perlu mendaftarkan diri ke Xiaomi, dan harus menunggu sekitar 3 – 10 Hari.



Silahkan siapkan bahan-bahan dibawah ini terlebih dulu sebelum melangkah kebagian Langkah-langkah Unlock Bootlaoder Redmi Note 3 Pro :
1. Bahan Unlock nya Disini
2. MiFlashnya,Mi Flash 64bit dan Mi Flash 32bit




Langkah-Langkah
Setelah kamu menyiapkan bahan-bahan diatas, sekarang silahkan ikuti langkah-langkah UBL Redmi Note 3 PRo tanpa SMS dibawah ya :
1. Instal MiFlash di PC kamu. pastikan kamu menggunakan versi MiFlash yang sesuai dengan versi Windows kamu sekarang.
2. Extract file RN3_UnlockBlOnly.rar di pc kamu, dan hasil extract nya dipindahkan ke Drive C:/ .
3. Jalankan miFlash. Kemudian tekan Browse / Select dan carilah folder RN3_UnlockblOnly yang ada di C:/ . ( C:/RN3_UnlockblOnly )
4. Matikan Redmi Note 3 Pro kamu, dan kemudian  masuk ke Download mode dengan cara Tahan Volume UP + power, kemudian pilih recovery. Atau juga bisa dengan menekan dan tahan Volume UP + Volume Down + Power sampai bergetar 2x.
5. Hubungkan Redmi Note 3 Pro dengan PC kamu menggunakan Kabel USB. Dan kemudian tekan Refresh pada MiFlash, sehingga akan muncul device kamu dengan nama COMXX (Note : XX adalah angka ).
6. Kemudian Tekan Flash pada MiFlash. tunggu proses hingga selesai.
7. Jika sudah tertulis Flash Successfuly, berarti proses flashing sudah selesai dan Redmi Note 3 Pro kamu sudah berhasil di Unlock Bootloader tanpa menunggu sms verifikasi.

Itulah tadi Cara Unlock Bootloader Redmi Note 3 Pro secara Unofficial atau tanpa menunggu sms. Semoga berhasil.
Jadi tinggal pasang TWRP & Root saja untuk oprekan selanjutnya.

Share this

Related Posts

First

Gallery